Malang(06/04). Himpunan Mahasiswa Jurusan Akuntansi Universitas Muhammadiyah Malang telah melakukan studi banding yang bertujuan untuk menjalin silaturahmi antara Himpunan Mahasiswa Akuntansi di wilayah Malang maupun di luar wilayah Malang agar terbentuk kerja sama yang baik. HMJ Akuntansi UMM menerima kunjungan dari beberapa Universitas di luar wilayah malang dan di wilayah Malang yaitu dari Universitas Dian Nuswantoro (Semarang), Universitas Mataram (Mataram) dan Universtas Negeri Malang (Malang). Acara kunjungan ini dibuka oleh Kepala Progam Studi Akuntansi yaitu Ibu Dr. Masiyah Kholmi, Ak. MM.CA. Tujuan utama dari kunjungan tersebut bermaksud untuk saling bertukar pengalaman dalam mengelola sebuah organisasi atau lembaga agar tercipta organisatoris yang berkualitas. Kunjungan ini sejalan dengan visi dan misi ketua umum HMJ Akutansi UMM yaitu saudara Ahmad Faris. Selain itu,studi banding tersebut sesuai dengan salah satu motto HMJ akuntansi UMM yaitu eksistensi. Adanya kunjungan dari berbagai Universitas ini diharapkan mampu mengakrabkan agar terbentuknya silaturahmi yang baik.
|
|